Selasa, 08 September 2015

Indonesia Raya

Apa itu Indonesia raya ? Mungkin diantara kita cara mengartikan dan berpandangan tentang apa itu Indonesia raya berbeda-beda. Yang kita tahu Indonesia raya adalah lagu kebangsaan negara kita. Indonesia raya sendiri memiliki arti bahwa Indonesia yang kaya, makmur dan sejahtera. Indonesia memiliki banyak sekali kekayaan alam maupun keanekaragaman hayatinya yang terletak dari Sabang sampai Merauke. Bukan hanya itu saja, Indonesia juga mempunyai beraneka ragam suku,bahasa dan budaya.
Indonesia sekarang ini sedang menghadapai banyak tantangan dan tekanan baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Tantangan Indonesia di dalam negeri sendiri diantaranya korupsi, kemiskinan, terorisme dan narkoba yang semakin merong-rong negara kita ini. Sedangkan, untuk di luar negeri Indonesia saat ini sedang mengalami tekanan pelemahan nilai tukar rupiah terhadap mata uang asing yang berdampak pada penurunan proses ekspor impor maupun tingkat Inflasi.
Dari tantangan yang dihadapi Indonesia saat ini, apakah itu semua mencerminkan Indonesia yang makmur dan sejahtera? Jawabannya, tentu saja tidak. Bagaimana rakyat atau masyarakatnya mau menjadi makmur dan sejatera jika kemiskinan masih dimana-mana dan korupsi masih menjadi budaya para pemimpin kita. Lantas apa yang kita inginkan untuk Indonesia kedepannya, apakah kita ingin Indonesia menjadi negara maju, negara produsen sumber daya alam terbesar di dunia atau negara yang rakyatnya makmur dan sejahtera. Semua itu tentunya kita idam-idamkan dan kita impikan untuk Indonesia kedepannya. Tetapi untuk saat ini kita jangan terlalu memimpikan Indonesia yang seperti itu dulu. Saat ini yang perlu kita lakukan dan kita impikan adalah Indonesia bisa terbebas dari KKN(Korupsi Kolusi dan Nepotisme), kemiskinan dan Narkoba, setelah itu baru kita bisa menuju impian kita tadi.
Indonesia saat ini juga perlu melakukan revolusi mental agar dapat bersaing dengan negara-negara lain. Selain itu Indonesia juga perlu melakukan pembenahan dan pembaharuan dalam bidang sistem dan tat kelola pendidikan Indonesia, agar nantinya dapat menghasilkan generasi-generasi muda yang berkualitas dan mampu bersain dengan negara-negara lain. Hal itu karena suatu negara dianggap berhasil dan maju apabila para generasinya berkualitas.
Lantas yang dapat kita lakukan untuk Indonesia sekarang ini apa ? Kita sebagai warga negara Indonesia wajib berkontribusi agar Indonesia bisa menjadi negara yang kita impikan. Kita bisa memulai dari hal yang kecil seperti menjadi guru sukarela bagi anak-anak jalanan, kurang mampu ataupun penyandang disabilitas yang tidak dapat bersekolah. Ataupun kita bisa membuka perpustakaan keliling yang gratis bagi anak-anak yang tidak dapat bersekolah. Meskipun itu kelihatan kecil, namun itu berkontribusi besar terhadap negara dan generasi muda Indonesia.
Namun, kebanyakan dari kita malu, gengsi untuk melakukan hal kecil seperti itu dan bersifat acuh tidak peduli terhadap mereka yang kurang mendapatkan pendidikan. Sifat seperti itu seharusnya kita tutupi dan kita hilangkan, karena sifat malu dan acuh itu disebebkan karena kita kurang berinteraksi dengan mereka-mereka yang sangat membutuhkan kita. Apabila kita sering berinteraksi dengan mereka maka sifat itu semua akan hilang dengan sendirinya yang akan membuat diri kita cinta dan saling mengasihi terhadap sesama.
Maka, marilah kita bergandengan tangan, kita buka mata bersama-sama, kita satukan kekuatan untuk membangun indonesia yang lebih baik seperti yang kita impi-impikan 

1 komentar:

  1. Sports Betting - Mapyro
    Bet the moneyline from 1:25 novcasino PM herzamanindir to 11:00 PM. See 출장안마 more. MapYO goyangfc.com Sportsbook features live odds, live streaming, 메이피로출장마사지 and detailed information.

    BalasHapus